Pertemanan Dalam Satu Ruang
Karya : Hilyah N.
Keramaian dalam ruang
Penuh canda, penuh tawa mengkhiasi
Tersusun dalam organ bersatu, berpadu
Membangun kebersamaan bersama
Bahagia bersama dalam satu ruang
Bersusah payah dalam masalah
Kekeluargaan melengkapi hingga kasih sayang
Tanpa kata usai untuk abadi kekal
Keindahan ruang terjaga
Kebersihannya terlengkapi dengan kebersihan hati
Menaruh mimpi dan cita-cita luhur bersama
Membangun kelas bersatu hingga nanti
Tak ingin kehilangan waktu kebersamaan dalam hari
Menanti suka cita kian mendatanginya
Melihat awan putih di langit biru
Melanjutkan cita budi bangsa bersama
Tidak ada komentar:
Posting Komentar